Senin,
9 November 2015 Sekolah Perempuan edisi perdana dimulai tepat 20.00. Sempat
ingin absen karena badan masih pegal-pegal plus ngantuk sisa dari Weekend Fun
Trip Batu-Bromo. Kata suami ijin aja tidak masuk sekolah, hahahha.
Thus
laptop mulai saya nyalakan sejak 19.30 sekalian ngecek jaringan internet. Kali
ini pakai Indosat Mentari harga 35ribu kuota 3 G (tulisannya begitu, entah
senyatanya). Ketika digunakan untuk ujicoba webinar Minggu lalu, lancar banget
sih. Masih marahan dengan Three karena 2 minggu terakhir lemot sangat. Padahal
harga kartu perdananya semakin mahiiil.
Pukul
20.00 tepat Teh Indari Mastuti memulai sesi webinar dengan menampilkan beberapa
slide. 15 menit berlalu berjalan lancar, ketika di live chat beberapa kawan
mengeluh tidak mendengar suara Teh Indari,
saya masih santan. Nyala kok disini. Jelang menit ke 20, mulai suara ada dan
tiada. Bahkan jaringan terputus dari server berkali-kali. Fiuuuhhh. Perjuangan sungguh.
Jadilah menyimak livechat dengan sesekali meng-copy chat paste ke word supaya bisa terbaca. Karena kalau hanya
membaca di livechat, sering ketinggalan history bagian atas karena chat box yang
kecil.
Alhamdulillah
masih bisa mengikuti. Poin penting nya KOMITMEN DAN KONSISTENSI. Biasakan
menulis tiap hari. Jika target 1 buku dengan 120 halaman harus jadi dalam 30
hari maka tiap hari harus 4 lembar. Fiuuh lap keringat. Waah kalau saya belum
berani menyebutkan sekian halaman, secara sudah alamat lama tidak pernah
menulis lagi, di blog, di facebook sekalipun. Tapi saya berani berjanji setiap
hari akan menulis minimal 30 menit di waktu dini hari kira-kira jam 03.00
sebelum memulai aktivitas memasak atau pada saat jam istirahat kantor 12.30.
Dan
hari ini saya mulai ! Sengaja!Begitu adzan Duhur langsung ambil air wudhu jam
11.30.Selesainya kabur beli makan siang. Daaan 12.30 sudah anteng depan laptop.
Kalau dikantor koneksi wifi amaaan.
Target
perdana mau menulis feature perjalanan ke Bromo weekend kemarin, sambil nunggu
kompilasi poto-poto. IYESS.Semangat
Comments
Post a Comment